Laman

03 Januari 2011

Engkey, si Robot Guru Resmi Mulai Mengajar

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL--Robot menggantikan guru mengajar di kelas, seperti menonton film fiksi ilmiah. Akan tetapi hal itu benar terjadi di Korea Selatan.

Menurut pejabat kementerian pendidikan Korea Selatan (Korsel), Selasa minggu lalu(28/12), sebanyak 29 robot akan mengajar bahasa inggris di sekolah dasar (SD) di sana. Rencana robot yang disebut Engkey akan diluncurkan senin (3/1).

Engkey mulai mengajar di 21 Sekolah Dasar (SD) di kota Daegu, wilayah tenggara Korsel. Robot itu dikembangkan oleh Institut Ilmu Pengetahuan Teknologi Korsel (KIST).

Robot putih berbentuk oval telur ini berjalan dengan menggunakan roda dan berwajahkan perempuan kulit putih. Selain bisa berbicara kepada siswa Engkey bisa membaca buku dan menari mengikuti alunan musik dengan menggerakan kepala dan tangannya.

Hal ini karena Engkey dikendalikan jarak jauh oleh guru bahasa Inggris di Filipina, yang dapat melihat dan mendengar para siswa melalui sistem kendali jarak jauh.

Artikel ini diambil dari: http://id.news.yahoo.com/repu/20110103/ttc-engkey-si-robot-guru-resmi-mulai-men-b3cfa56.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar