Stefan Sikone
Terminologi blog bagi yang sering berselancar di dunia maya tentu merupakan suatu hal yang lumrah. Tulisan ini akan memberikan tambahan pemahaman tentang blog dan alasan memiliki blog bagi seorang netter. Blog merupakan singkatan dari web log, blog adalah sebuah situs yang asal mulanya merupakan catatan harian secara online yang dibuat oleh siapa pun, kapan pun, dan di manapun. Catatan harian ini dibuat sebagai sebuah bentuk sharing pengalaman, ide atau gagasan dengan para pengunjung blog si pemilik. Seseorang yang memiliki dapat berkomunikasi dengan para pengunjung dari berbagai belahan dunia. Isi blog cenderung lebih lugas, jujur, terus terang, apa adanya, dan lebih fenomenal. Blog ditulis oleh orang yang bersangkutan dan mengupas hal-hal yang menurut pembuat / penulis blog menarik yang menguasai pikiran para pembuatnya. Hal ini berbeda dengan berita online yang mengupas suatu peristiwa dari sudut pandang orang lain, dalam hal ini adalah bertindak sebagai wartawan.
Sejarah Weblog
Menurut sejarah yang tercatat di dalam Wikipedia, istilah weblog diperkenalkan atau lebih tepatnya dipakai pertama kali oleh John Barger pada tahun 1997. Selanjutnya, istilah ini disempurnakan lagi oleh Peter Merholz di tahun 1999 yang menyebut istilah ”weblog” menjadi ”weblog”. Sekarang, weblog lebih dikenal dengan istilah yang lebih singkat, yaitu ”blog”. Selanjutnya, istilah ini mengacu pada website diary online yang ditulis oleh siapa pun dan ditujukan secara terbuka untuk semua orang.
Blog menjadi jauh lebih populer ketika dua orang dari Pyra Labs, yaitu Evan Williams dan Meg Hourihan menciptakan situs khusus para pembuat blog bernama Blogger.Com yang kini diakuisis oleh Google. Sampai saat ini, Blogger masih banyak dipakai dan menjadi pesaing kuat WordPress.
Jenis-Jenis Blog
Walaupun istilah blog lebih mengacu pada diary online, tapi blog itu sendiri memiliki beragam macam bentuk karena masing masing orang punya metode dan keinginan yang berbeda dalam mengeskpresikan dirinya di dunia maya.
jenis-jenis blog bermacam-macam yaitu : Blog Foto - Blog Video - blog music dll.
Contoh : Blog foto : Flickr (www.flickr.com), SmugMug (www.smugmug.com), dan PicasaWeb yang dikembangkan oleh Google (http://picasaweb.google.com); http://photoblogs.org/ dll
CARA MEMBUAT BLOG
Cara membuat blog secara garis besar, ada dua metode yang biasa dipakai untuk membuat blog, yaitu:
1. Buat blog sendiri dari awal sampai akhir.
2. Buat blog menggunakan CMS gratis yang banyak beredar di internet.
Jika anda memilih membuat blog dari awal sampai akhir, maka paling tidak Anda harus tahu dunia pemrograman website dan database serta harus menyewa server ( tempat menyimpan data ) yang terkoneksi dengan dunia internet. cara ini membutuhkan biaya dan setidaknya menguras sedikit waktu anda. Saat ini banyak penyedia Web Hosting gratis ( Penyedia sara Domain dratis seperti co.cc dan juga server gratis semisal 000.webhost.com ) anda harus belajar HTML, CSS, PHP/ASP, dan database seperti MS-SQL, MySQL, atau MS Access.
Sedangkan cara membuat blog menggunakan CMS gratis lebih mudah dan murah. Kita tidak perlu tahu pemrograman apa pun (kalaupun butuh, hanya untuk keperluan konfigurasi sesuai selera saja). Anda juga tidak perlu mengeluarkan banyak biaya untuk membuatnya, karena apa yang anda butuhkan sudah tersedia anda tinggal mendaftar nama blog anda ( tentu saja tidak boleh sama), dan menulis blog yang anda inginkan. Sedangkan desains Web sudah tersedia banyak pilihan dan warna. Anda tidak harus menguasai HTML, CSS, PHP/ASP, dan database seperti MS-SQL, MySQL, atau MS Access.
Bagi para calon blogger saya menyarankan untuk membuat blog dengan memanfaatkan CMS gratis yang banyak beredar di internet. Secara harafiah, CMS adalah Content Management System, yaitu sebuah aplikasi atau tool yang berfungsi untuk membantu kita membuat isi atau content. Oleh karena website itu berisi informasi atau content, maka CMS membantu kita membuat isi di dalam website tersebut tanpa harus tahu bagaimana isi pemrograman website itu sendiri. Jadi, tugas kita hanya menulis isinya dan CMS itu akan mempublikasikan isi yang kita tulis itu dalam bentuk website utuh. Anda hanya tinggal menulis saja apa yang ingin anda tuliskan dalam blog anda ,CMS adalah aplikasi yang berfungsi membantu kita membuat isi blog yang kita curahkan. Di internet, ada banyak sekali CMS macam ini ialah sebagai berikut :
Macam-Macam Blog
Berbagai macam dan jenis blog dapat dibedakan atas media yang digunakan, perangkat (device) yang dipakai untuk membuat blog, isi blog, dan sebagainya. Berikut jenis-jenis blog yang umumnya ada di Internet.
1. Blog
Umumnya blog berisi content dalam bentuk tulisan saja. Inilah yang dinamakan dengan blog pada umumnya.
2. Photoblog
Atau dikenal juga dengan fotolog, merupakan sebuah blog yang fokus isinya berupa foto.
3. Podcast
Podcast merupakan sebuah blog yang memuat file-file audio yang bisa di-download. Umumnya dalam bentuk MP3, sehingga dikenal juga dengan istilah MP3 blog.
4. Vlog
Vlog merupakan singkatan dari video blog. Blog jenis ini isinya berupa video.
Blogger (http://www.blogger.com)
TypePad (http://www.typepad.com)
TypePad (http://www.livejournal.com)
WordPress (http://www.wordpress.com)
http://spaces.live.com
http://www.blogdrive.com
http://www.bloglines.com
http://www.blogsome.com
http://edublogs.org
http://www.tblog.com
http://www0.fotolog.com
http://www.blogsboom.com
http://www.blog.com
http://www.diaryland.com
ALASAN MEMILIKI BLOG
Beberapa alasan kenapa banyak orang ingin mempunyai sebuah blog sendiri adalah:
1. Blog mudah dibuat.
Ini salah satu alasan kenapa orang menyukai blog. Beberapa penyedia blog bahkan mempermudah pendaftarnya untuk mempunyai blog dengan hanya tiga langkah mudah. Bahkan untuk seorang yang tidak pernah membuat website dan tidak mengerti pemrograman web sekalipun
2. Blog lebih mudah dikelola ketimbang sebuah website.
Alasan ini juga menyebabkan orang lebih memilih blog. Dengan blog dia hanya perlu mengurusi masalah isi blog-nya saja. Setiap kali dia memposting, dia bisa menggunakan fitur dari penyedia layanan blog. Sehingga urusan memposting dokumen menjadi lebih mudah.
3.Keinginan untuk berbagi (sharing) ide dan ilmu.
Terasa kurang berkah bila ilmu pengetahuan yang mereka miliki hanya disimpan sendiri. Sebagian orang menyukai untuk ‘menularkan’ ilmu yang dimilikinya ke orang lain. Ada rasa senang bila orang lain bisa atas jasa darinya.
4. Untuk memperoleh pengakuan.
Sebagian orang ingin menunjukkan bahwa dia memang ahli dalam suatu bidang.
5. Mempromosikan diri.
Jika Anda mempunyai sebuah karya, baik dalam bentuk tulisan atau yang lain, maka merupakan ide yang baik bila Anda mempromosikan karya tersebut ke dalam sebuah blog. Dengan harapan banyak orang yang melihat dan memperhatikan
karya yang Anda buat. Hal ini penting agar karya Anda dapat diketahui oleh masyarakat luas.
6. Mengetahui komentar dari masyarakat.
Dalam sebuah blog, terdapat suatu fitur yang bernama comment. Dengan fitur ini, setiap pengunjung blog dapat memberikan komentarnya terhadap suatu tulisan didalam blog. Bahkan fitur comment inilah yang memberi nilai lebih suatu blog ketimbang website. Manfaat komentar yang Anda dapat adalah bila komentar tersebut berupa pujian atas postingan yang Anda buat, diharapkan dapat memotivasi Anda untuk bekerja lebih giat lagi. Akan tetapi, jika komentar tersebut berupa kritikan, diharapkan dapat mendorong Anda untuk mengoreksi dan memperbaiki diri. Dengan banyaknya komentar dalam blog Anda, membuat blog yang Anda miliki terasa lebih ‘hidup’.
7. Sebagai buku harian online.
Sebagian orang menggunakan blog sebagai media pengganti buku harian. Biasanya berisi pengalaman pribadi yang dijalaninya setiap hari. Ada juga blog yang memuat catatan perjalanan seorang wartawan. Mungkin kisah perjalanannya dirasa perlu untuk dicatat dan diketahui oleh orang banyak.
8. Mencari Tambahan penghasilan
Salah satu alasan yang paling dominan diharapkan oleh Bloger, selain dapat menyalurkan bakat terpendam juga bisa menghasilkan duit. Blog dapat dijadikan sebagai took online bagi si pemilik untuk mempromosikan produknya kepada pengunjung, yang mana tentunya melalui promosi tersebut si pembuat blog dapat memperoleh penghasilan tambahan dalam kehidupannya.
Demikian sebagian alasan yang mendorong seseorang untuk mempunyai sebuah blog.
Artikel ini dikutip dari
09 Desember 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar